Beritatrend.com. -Jakarta Rabu, 07/08/24. Bertempat di Lantai 11 Gedung Utama Kejaksaan Agung, Jaksa Agung ST Burhanuddin secara resmi melantik Dr. Rudi Margono, S.H., M.Hum. sebagai Kepala Badan Pendidikan dan Pelatihan (Badiklat) Kejaksaan RI yang baru. Pelantikan ini menandai berakhirnya masa jabatan Tony T. Spontana sebagai kepala Badiklat sebelumnya.
Dalam sambutannya, Jaksa Agung menekankan bahwa pelantikan pejabat di lingkungan Kejaksaan adalah bagian dari siklus rutin yang penting untuk menjaga pertumbuhan dan keberlanjutan institusi. Jaksa Agung juga menggarisbawahi bahwa Badiklat berperan sebagai trisula penggerak perubahan dalam institusi Kejaksaan, yang sangat krusial untuk memastikan kualitas dan kapabilitas sumber daya manusia di lingkungan Kejaksaan.
“Badiklat adalah pilar utama dalam pengembangan sumber daya manusia di Kejaksaan. Tanpa Badiklat yang kuat, kita akan kesulitan mencetak jaksa-jaksa yang kompeten dan siap menghadapi tantangan hukum yang semakin kompleks,” ujar Jaksa Agung ST Burhanuddin.
Dalam kesempatan ini, Jaksa Agung memberikan apresiasi tinggi terhadap pencapaian Badiklat yang telah sukses menyelenggarakan berbagai diklat teknis dan manajerial dengan melibatkan hampir seribu peserta. “Prestasi ini harus menjadi motivasi bagi Kepala Badiklat yang baru untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan pelatihan,” tambah Jaksa Agung.
Jaksa Agung juga menyoroti pentingnya perbaikan dalam akreditasi Pusdiklat Mapim dan pemilihan widyaiswara atau tenaga pengajar yang memenuhi standar kompetensi yang ditetapkan. “Kepala Badiklat yang baru harus memastikan bahwa setiap langkah yang diambil adalah untuk meningkatkan mutu dan efektivitas pelaksanaan tugas institusi,” tegas Jaksa Agung.
Mengakhiri sambutannya, Jaksa Agung memberikan instruksi kepada Dr. Rudi Margono untuk menjadikan Badiklat sebagai trisula penggerak perubahan dan penjamin mutu pelaksanaan tugas institusi sesuai dengan Perintah Harian Jaksa Agung Tahun 2024.
Hadir dalam acara pelantikan ini adalah Ketua Komisi Kejaksaan RI, Wakil Jaksa Agung, Para Jaksa Agung Muda, serta sejumlah pejabat tinggi lainnya di lingkungan Kejaksaan Agung.
Dengan pelantikan ini, diharapkan Badiklat Kejaksaan RI akan semakin berperan dalam mencetak jaksa yang profesional, berintegritas, dan mampu menghadapi berbagai tantangan hukum dengan penuh tanggung jawab. (Tan Malaka). *