Beritatrend.com. – Jakarta Rabu, 26/02/25. – Real Madrid bersiap menghadapi ujian berat saat bertandang ke markas Real Sociedad dalam laga semifinal leg pertama Copa del Rey.
Duel ini akan berlangsung di Stadion Reale pada Kamis (27/2/2025) dinihari WIB, dengan Los Blancos bertekad meraih kemenangan demi menjaga momentum positif mereka.
Meski di atas kertas Madrid lebih diunggulkan, Sociedad bukan lawan yang bisa diremehkan.
Tim asuhan Imanol Alguacil tengah dalam performa apik setelah memenangkan enam dari delapan laga terakhir di semua kompetisi. Tren positif ini membuat Sociedad menjadi ancaman serius bagi pasukan Carlo Ancelotti.
Di sisi lain, Real Madrid juga sedang dalam performa menawan. Sejak awal 2025, mereka telah memainkan 16 pertandingan dengan catatan impresif: 12 kemenangan dan hanya dua kekalahan.
Selain itu, Madrid memiliki rekor pertemuan yang cukup baik melawan Sociedad dengan memenangkan tiga duel terakhir, mencetak lima gol, dan hanya kebobolan sekali.
“Selalu sulit bermain melawan mereka. Mereka juga dalam performa yang bagus. Ini adalah semifinal Copa del Rey dan ini penting bagi kedua klub,” kata Ancelotti di laman resmi klub.
Pelatih asal Italia itu juga menegaskan pentingnya menjaga konsistensi timnya.
“Ini akan menjadi pertandingan yang sangat kompetitif, seimbang, dan menghibur karena Real Sociedad bermain sepak bola dengan baik. Kami ingin mempertahankan performa bagus kami,” tambahnya.
Jelang laga ini, ada sedikit kekhawatiran mengenai kondisi Kylian Mbappé yang absen dalam sesi latihan terbaru Madrid.
Namun, Ancelotti memastikan bahwa bintang Prancis itu tidak mengalami cedera serius, melainkan hanya mengalami gangguan pada giginya.
“Mbappé baru akan berangkat besok. Dia sempat bermasalah dengan giginya sehingga tidak bisa latihan. Dia akan berangkat besok dan dia bisa bermain. Semua pemain yang berangkat punya peluang bermain, termasuk Endrick,” jelas Ancelotti.
Madrid ingin mempertahankan dominasi dan momentum positif, sementara Sociedad berambisi memanfaatkan dukungan publik tuan rumah untuk menciptakan kejutan.
Siapakah yang akan unggul di leg pertama? Kita nantikan jawabannya di atas lapangan!