Beritatrend.com. – Ilaga, Papua Tengah – Harmoni antara prajurit TNI dan masyarakat kembali terpancar dalam sebuah momen kebersamaan yang hangat di Pos Titik Kuat Kosatgas Yonif 323/Buaya Putih Kostrad, Kampung Kago, Distrik Ilaga, Kabupaten Puncak, Rabu (22/01/2025).
Dalam suasana santai nan akrab, para prajurit mengundang mama-mama kampung Kago untuk makan siang bersama di pos mereka.
Letnan Dua Chk Dani, Pasiter Satgas, menjelaskan bahwa kegiatan ini bukan sekadar acara makan bersama.
Ini adalah salah satu bentuk komunikasi sosial kreatif yang bertujuan mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat setempat.
“Kami ingin menunjukkan bahwa keberadaan kami di sini bukan hanya untuk menjalankan tugas, tetapi juga menjadi bagian dari kehidupan masyarakat, sebagai saudara dan keluarga,” ujar Letda Dani dengan senyum.
Di tengah kehangatan suasana, mama Risani Alom, salah satu warga Kampung Kago, menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya.
“Terima kasih banyak kepada Bapak-Bapak TNI yang sering mengajak kami makan bersama. Ternyata masakannya enak, perut kami kenyang, hati kami senang. Tuhan memberkati Bapak-Bapak TNI,” ungkapnya tulus.
Menu sederhana khas masakan prajurit ternyata menjadi daya tarik tersendiri.
Dengan bahan-bahan yang mudah didapatkan di daerah tersebut, para prajurit memasak makanan yang mampu menggugah selera.
Tidak hanya itu, momen makan bersama ini juga menjadi ajang berbagi cerita, canda, dan tawa antara prajurit dan masyarakat.
Kegiatan seperti ini menjadi bukti nyata bahwa TNI tidak hanya hadir sebagai pelindung, tetapi juga sebagai sahabat bagi masyarakat, bahkan di wilayah dengan medan yang menantang seperti Kabupaten Puncak, Papua Tengah.
Dalam keindahan alam pegunungan, kehangatan hubungan manusia menjadi pelengkap harmoni yang mempersatukan.
Yonif 323/Buaya Putih Kostrad kembali menegaskan komitmennya untuk terus menjalin kedekatan dengan masyarakat di wilayah penugasannya.
“Kami di sini untuk masyarakat, demi kedamaian dan kebahagiaan bersama,” tutup Letda Dani.
Indahnya kebersamaan ini menjadi bukti bahwa di tengah segala tantangan, kasih dan persaudaraan selalu bisa menyatukan semua pihak.