judul gambar
Berita  

FBR Tangsel Gelar Halal Bihalal dan Santunan 100 Yatim Piatu

BeritaTrend.com. – Tangsel, BeritatrendForum Betawi Rempug (FBR) Korwil Tangerang Selatan kembali menghidupkan semangat kebersamaan lewat acara Halal Bihalal dan Santunan Yatim & Dhuafa di GOR Ciputat, Rabu (16/4/2025).

Kegiatan ini tak hanya mempererat tali silaturahmi antaranggota, tapi juga menjadi ajang pelestarian budaya Betawi pasca-Lebaran.

Sebanyak 100 anak yatim dan dhuafa menerima santunan sebagai bentuk kepedulian sosial dari FBR.

Imam Besar FBR KH. Lutfi Hakim menegaskan bahwa kegiatan ini adalah wujud syukur dan ikhtiar memperkuat ikatan “kerempugan” dalam semangat Imamah dan Adab. “Pimpinan harus datang lebih dulu minta maaf, karena biasanya lebih banyak salahnya,” ucapnya disambut hangat para anggota.

Ketua FBR Tangsel, Muhamad Azis, juga menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang hadir.

“Semoga keberkahan Allah tercurah untuk kita semua malam ini,” tuturnya.

Ketua Pelaksana sekaligus Ketua Gardu Ciputat, Gibos, merasa bangga atas suksesnya acara.

“Kami mohon maaf atas kekurangan, tapi semoga silaturahmi ini menjadi kekuatan bersama,” ujarnya.

FBR membuktikan bahwa tradisi tak hanya dirawat, tapi juga bisa menjadi kekuatan sosial yang nyata.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!