Golkar Dukung Tim Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Meski Dibentuk dengan Elite Gerindra

Partai Golkar menegaskan dukungannya terhadap pembentukan Tim Gugus Tugas Sinkronisasi yang akan memfasilitasi transisi ke pemerintahan Prabowo-Gibran.

Beritatrend.com. -Jakarta selasa,04/06/24. Partai Golkar menegaskan dukungannya terhadap pembentukan Tim Gugus Tugas Sinkronisasi yang akan memfasilitasi transisi ke pemerintahan Prabowo-Gibran. Meskipun tim ini didominasi oleh elite Partai Gerindra, Golkar menyambut langkah ini dengan baik.

Ketua DPP Partai Golkar, Bobby Adhityo Rizaldi, menyatakan bahwa pembentukan tim sinkronisasi adalah langkah strategis dalam mendukung proses pembangunan negara. “Bagus, memang perlu ada tim sinkronisasi, apalagi ada siklus pembahasan APBN 2025, di mana banyak hal strategis keberlanjutan pembangunan,” ujar Bobby.

Mengenai keberadaan anggota tim yang mayoritas berasal dari Gerindra, Bobby menegaskan bahwa hal tersebut adalah hal yang wajar dan merupakan hak dari Presiden terpilih. “Dan tidak masalah, wajar saja, adalah hak Presiden terpilih untuk membentuk formasi tim tersebut. Sama sekali tidak ada keberatan, Golkar mendukung,” tambahnya.

Tim Gugus Tugas Sinkronisasi yang diperkenalkan setelah pertemuan dengan Menteri Keuangan Sri Mulyani di Kemenkeu, Jakarta Pusat, memiliki fokus pada transisi ke pemerintahan Prabowo-Gibran. Dengan anggotanya yang berasal dari Gerindra seperti Sekjen Ahmad Muzani, Ketua Harian Sufmi Dasco Ahmad, dan Bendahara Umum Thomas Djiwandono, tim ini akan berperan dalam memfasilitasi koordinasi dengan berbagai kementerian dan lembaga terkait.

Meskipun terdapat dominasi dari satu partai politik, kehadiran Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran diharapkan dapat memberikan kontribusi yang positif dalam memastikan kelancaran transisi ke pemerintahan baru.

error: Content is protected !!
Exit mobile version