Kehangatan di Pedalaman Papua

Satgas 323 Buaya Putih Kostrad Gelar Makan Siang Bersama Warga

Beritatrend.com. -Sinak, Papua Tengah – Di tengah medan tugas yang penuh tantangan, Satgas Mobile Yonif 323 Buaya Putih Kostrad menunjukkan bahwa kemanunggalan TNI dengan rakyat bukan sekadar slogan.

Melalui aksi sederhana namun penuh makna, prajurit yang bertugas di TK Pintu Jawa mengadakan acara makan siang bersama warga Kampung Megeabume,Distrik Sinak, Kabupaten Puncak, Papua Tengah, pada Rabu (29/01/2025).

Di halaman TK Pintu Jawa, suasana kehangatan terasa begitu kental. Anak-anak, orang tua, hingga prajurit TNI duduk bersama, berbagi hidangan sederhana yang disiapkan dengan penuh ketulusan.

Senyum dan canda tawa menghiasi pertemuan tersebut, seakan menjadi bukti nyata bahwa kebersamaan tidak mengenal batas.

Komandan TK Pintu Jawa, Lettu Inf Caroko, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Satgas 323 Buaya Putih terhadap masyarakat di sekitar pos penugasan.

“Walaupun makanan yang disajikan sederhana, namun kebersamaan dan rasa syukur dari masyarakat Kampung Megeabume begitu terasa. Ini adalah bukti bahwa perhatian kecil dapat memberikan kebahagiaan yang besar,” ujar Lettu Inf Caroko.

Ia juga menambahkan bahwa kegiatan ini bukan sekadar acara makan bersama, tetapi juga upaya membangun hubungan erat antara TNI dan masyarakat.

“Dengan segala keterbatasan yang ada di pedalaman Papua, kami ingin tetap berbuat sesuatu yang bisa bermanfaat bagi warga. Harapan kami, kebersamaan ini terus terjalin dan membawa kesejahteraan bagi masyarakat,” tambahnya.

Kegiatan sederhana ini tidak hanya menjadi momen berbagi makanan, tetapi juga mencerminkan semangat gotong royong dan persaudaraan di antara prajurit TNI dan warga Papua.

Dalam kondisi geografis yang sulit, aksi kecil seperti ini menjadi simbol harapan dan kebersamaan yang menghangatkan hati.

Sebagai garda terdepan dalam menjaga keamanan dan persatuan bangsa, Satgas 323 Buaya Putih Kostrad terus menunjukkan bahwa kehadiran mereka bukan hanya untuk bertugas, tetapi juga untuk merangkul, melindungi, dan membangun ikatan yang erat dengan masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!