Beritatrend.com. -Tangerang Selatan Selasa, 24/09/24. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang Selatan menggelar deklarasi kampanye damai untuk calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota dalam rangka Pilkada 2024. Acara berlangsung di Swisbell Hotel BSD, ruang Merdeka, pada Selasa (24/9/2024) dan dihadiri oleh seluruh pasangan calon, yakni Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan dan Ruhamaben-Shinta.
Deklarasi ini dipimpin oleh Muhammad Taufiq, yang menyatakan pentingnya pelaksanaan Pilkada yang berintegritas dan berkualitas. “Kami berikhtiar untuk menyelenggarakan pemilihan yang langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil,” ungkap Taufiq. Ia menekankan komitmen bersama untuk menjaga kampanye yang aman, tertib, dan damai, serta bebas dari hoaks, politisasi SARA, dan politik uang.
Acara dihadiri oleh berbagai pejabat penting, termasuk Ketua DPRD Tangsel, Kapolres, perwakilan Dandim 06/05, serta ketua Bawaslu. Penandatanganan komitmen kampanye damai dilakukan oleh KPU dan Bawaslu Tangsel, diikuti oleh perwakilan pemerintah dan lembaga keamanan.
Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang ditetapkan KPU adalah Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan dengan nomor urut 1, serta Ruhamaben-Shinta dengan nomor urut 2. Penetapan ini menjadi momen penting sebelum kampanye resmi dimulai pada 25 September 2024.
Dengan semangat kebersamaan, acara ini diharapkan dapat mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam menyongsong Pilkada yang lebih baik. KPU Tangerang Selatan berkomitmen untuk menjaga integritas dan kualitas dalam setiap tahapan pemilihan. (Amin S.Pdi). *