Pemprov Sumut Dorong Televisi Berkontribusi dalam Mencerdaskan Bangsa

Beritatrendcom. – Medan Sabtu, 15/02/25. – Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprov Sumut) menegaskan pentingnya peran televisi dalam mencerdaskan bangsa melalui penyiaran yang berkualitas, edukatif, serta berpegang pada prinsip independensi dan profesionalisme.

Hal ini disampaikan Penjabat (Pj) Gubernur Sumut Agus Fatoni melalui Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Sumut, Ilyas Sitorus, dalam acara syukuran ulang tahun ke-17 TV One di Kantor Biro Medan, Jalan Abdul Wahab Rokan, Medan, Jumat (14/2/2025).

Dalam sambutannya, Ilyas menyoroti perubahan pola konsumsi informasi masyarakat akibat perkembangan teknologi digital.

“Pergeseran ini tentu berdampak pada keberlangsungan televisi konvensional. Banyak perusahaan yang melakukan efisiensi atau bahkan mengubah arah kebijakan siaran,” ujarnya.

Meski demikian, televisi tetap menjadi sumber informasi yang kredibel bagi masyarakat, terutama dalam hal pemberitaan.

TV One, sebagai salah satu televisi berita terkemuka di Indonesia, telah memberikan warna tersendiri dalam lanskap pertelevisian tanah air, khususnya dalam dinamika politik dan demokrasi.

“TV One memang masih berusia 17 tahun, tergolong muda. Namun, dalam usianya yang relatif singkat.

TV One telah membuktikan diri sebagai media yang konsisten menghadirkan berita aktual dan terpercaya.

Dengan slogannya ‘Terdepan Mengabarkan’, TV One tetap berada di jalurnya sebagai televisi berbasis berita,” kata Ilyas.

Atas dedikasi tersebut, Pemprov Sumut menyampaikan apresiasi kepada TV One dan berharap kemitraan yang telah terjalin dapat semakin erat, khususnya dalam menyebarluaskan informasi pembangunan di Sumatera Utara.

“Kami berharap TV One terus mengedukasi masyarakat dengan berita yang cepat, akurat, dan eksklusif. Semoga TV One tetap menjadi inspirasi dan penggerak kolaborasi demi kemajuan bangsa,” tambahnya.

Ia berharap sinergi yang telah terbina dapat terus berlanjut demi pembangunan yang lebih baik di Sumatera Utara.

“Terima kasih kepada Pemprov Sumut atas dukungannya selama ini. Kami berharap kerja sama ini terus terjalin untuk membangun Sumut yang lebih maju dan kolaboratif,” ujar Sri Wanasari.

Exit mobile version