Gubernur Sumut Bobby Nasution: Pemimpin Itu Pelayan, Bukan Sekadar Jabatan

Kita ini semua adalah pelayan, dan tugasnya melayani.

Beritatrend.com. – MEDAN Senen, 03/03/25. – Hari pertama memasuki Kantor Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Senin (3/3/2025), Gubernur Muhammad Bobby Afif Nasution langsung menegaskan visinya: pemerintah adalah pelayan masyarakat.

Dengan penuh semangat, ia mengajak seluruh jajaran untuk bekerja dengan hati, memastikan kebutuhan rakyat terpenuhi, mulai dari air minum hingga rasa aman.

“Kita ini semua adalah pelayan, dan tugasnya melayani. Kalau masyarakat butuh minum, kita harus siapkan. Kalau masyarakat butuh makan, kita harus pastikan pasokannya. Butuh keamanan dan kenyamanan, kita bertugas memastikannya,” ujar Bobby di Aula Raja Inal Siregar, Kantor Gubernur Sumut.

Namun, pesan Bobby Nasution tidak berhenti di sana.

Ia juga mengingatkan pentingnya adaptasi dalam menghadapi zaman.

Dalam perumpamaannya yang unik, Bobby membandingkan birokrasi dengan hewan kecil yang mampu bertahan hidup, sementara dinosaurus punah karena tidak bisa menyesuaikan diri dengan lingkungannya.

“Yang mampu bertahan bukanlah dinosaurus, tapi hewan kecil yang hidup pada masa itu. Kuncinya adalah adaptasi. Maka dari itu, saya ingin semua ASN seperti hewan kecil itu—adaptif terhadap perkembangan zaman, teknologi, dan kepemimpinan,” tegasnya.

Deklarasi Perang terhadap Narkoba

Selain bicara tentang pelayanan dan adaptasi, Bobby menegaskan bahwa salah satu misinya adalah membasmi narkoba di Sumut.

Menurutnya, cita-cita Indonesia Emas 2045 tidak akan terwujud jika narkoba masih menjadi momok di masyarakat.

“Saya minta support dan dukungan semua pihak. Narkoba di Sumut harus kita hilangkan. Pemprov akan memberi dukungan penuh, melakukan gebrakan, dan mengambil tindakan pencegahan yang nyata,” katanya penuh tekad.

Dukungan dan Harapan Besar

Agus Fatoni, yang sebelumnya menjabat sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Sumut, optimistis bahwa Bobby Nasution dan Wakil Gubernur Surya mampu membawa Sumut menuju era keemasan.

“Menjadi pemimpin di Sumut itu tidak mudah, tapi saya yakin di tangan Pak Bobby dan Pak Surya, Sumut bisa melesat dan membanggakan,” kata Fatoni.

Serah terima jabatan juga dilakukan untuk Ketua TP PKK Sumut dari Tyas Fatoni kepada Kahiyang Ayu, istri Bobby Nasution.

Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Kapolda Sumut Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto, Pangdam I/BB Rio Firdianto, Kajati Sumut Idianto, serta Walikota Medan Rico Waas.

Sumut Menuju Era Baru

Hari pertama Bobby Nasution di Kantor Gubernur Sumut menandai babak baru bagi provinsi ini.

Dengan semangat pelayanan, adaptasi, dan tekad memberantas narkoba, Bobby membawa harapan besar bagi masyarakat Sumut.

Kini, semua mata tertuju padanya—akankah ia mampu mewujudkan visinya? Waktu yang akan menjawab.

Exit mobile version